Bogor – Dosen Jurusan Akuntansi FEB USK, Gamal Batara, S.E., M.Ak., berkesempatan mengikuti salah satu program unggulan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kemdikbudristek, yakni Sertifikasi Kompetensi (Serkom) Pendidik Tahun 2022.
Adapun skema Serkom yang diikuti Gamal adalah Pelatihan dan Ujian Sertifikasi CIISA (Certified International Information System Auditor). Pelatihan diadakan di Bogor pada tanggal 7 – 11 November 2022, diikuti dengan ujian sertifikasi kompetensi CIISA pada Sabtu, 12 November 2022.
Sertifikasi CIISA ini bersifat unik karena mensyaratkan pemegangnya untuk menguasai tidak hanya sistem informasi, tapi juga auditing.
“Walaupun saya tidak memiliki background teknologi informasi, namun pengalaman bekerja sebelumnya sebagai IT Auditor di Deloitte menjadi modal bagi saya untuk mendapatkan sertifikasi ini. Sertifikasi ini juga sangat relevan bagi Program Studi Sarjana Akuntansi yang sudah mulai mengintegrasikan penggunaan teknologi ke dalam kurikulumnya, misalnya pada mata kuliah Sistem Informasi Akuntansi dan Audit Sistem Informasi Akuntansi”, pungkas Gamal.
“Kita doakan bersama mudah-mudahan bisa menerima kabar baik mengenai kelulusan sertifikasi ini, karena saat ini masih menunggu hasil akhir ujiannya”, tutup Gamal.