Skip to content

Rapat Akademik Jurusan: Evaluasi Semester Ganjil 2022/2023 dan Persiapan Kegiatan Akademik Semester Genap 2022/2023

Jurusan Akuntansi mengadakan kegiatan rutin setiap semesternya, yakni Coffee Morning pada Jumat, 13 Januari 2023. Coffee morning kali ini memiliki beberapa agenda, di antaranya:

  1. Evaluasi semester Ganjil 2022/2023
  2. Sosialisasi program jurusan dan program studi 2023
  3. Pengumuman Hadibroto Award 2022
  4. Silaturahmi Jumat berkah
  5. Hal lain yang dianggap penting

 

Acara dihadiri oleh Dekan, Wakil Dekan, Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan, para Koordinator Program Studi, serta dosen-dosen Jurusan Akuntansi FEB USK. Setelah agenda selesai, Pengurus Jurusan Akuntansi melakukan diskusi terbuka dengan para dosen terkait kegiatan akademik semester Ganjil 2022/2023 yang akan dimulai pada Senin, 16 Januari 2023. Jurusan mengajak semua dosen untuk terus meningkatkan kualitasnya masing-masing, terutama dalam menjalankan proses belajar mengajar demi memberikan pengalaman belajar terbaik kepada mahasiswa/i Jurusan Akuntansi FEB USK.

Dalam hal penelitian, Jurusan Akuntansi mengimbau para dosen untuk mempertahankan kualitas dan output penelitian yang sudah ada, serta meningkatkan kualitas penelitian di lingkungan Jurusan Akuntansi FEB USK. Lab Program Studi Sarjana Akuntansi membuka kesempatan bagi para dosen untuk menyampaikan roadmap dan topik penelitian yang sedang digeluti agar dapat dikolaborasikan dengan mahasiswa S1 yang akan menulis skripsi.

Jurusan Akuntansi insyaAllah akan mengadakan kegiatan pengabdian bersama dalam waktu dekat dalam semester Genap 2022/2023 ini. Melalui pengabdian kepada masyarakat, Jurusan Akuntansi diharapkan dapat tetap berkontribusi bagi masyarakat melalui diseminasi ilmu yang dapat diberdayakan oleh masyarakat.